Manfaat Sayuran Ini untuk Kesehatan Mata, Bukan Hanya Wortel Loh!

Manfaat Sayuran Ini untuk Kesehatan Mata, Bukan Hanya Wortel Loh!

Mengonsumsi sayuran ini secara rutin dapat memberikan perlindungan bagi mata dari kerusakan

Merawat mata setiap kita tentu harus melibatkan banyak faktor, bukan hanya sekedar menggunakan kacamata ataupun lensa korektif yang tepat. Ada banyak hal yang bisa kita lakukan dan maskimalkan untuk merawat atau bahkan memperbaiki kondisi penglihatan kita saat ini.

Mengapa penting untuk merawat mata?

Mata kita merupakan organ tubuh yang sangat penting, karena dapat membantu kita melihat dan menavigasi apa saja dalam kehidupan sehari-hari yang dijalani. Maka, untuk melindungi kesehatan mata tentu adalah hal yang terpenting juga. Bahkan tidak jarang, mata kita menjadi salah satu organ tubuh yang pertama menunjukkan masalah di dalam tubuh lainnya, seperti mendeteksi penyakit lainnya. Beberapa alasan lain terkait menjaga kesehatan mata ini adalah, seperti:

  • Mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia dan katarak.
  • Mengurangi risiko cedera mata yang berpengaruh secara keseluruhan.
  • Lebih mudah menyadari bahwa penglihatan mulai menurun.

Dari beberapa manfaat dari merawat kesehatan mata kita, ada cara merawat mata yang tepat bagi kita setiap harinya, seperti pilih kacamata yang tepat untuk berbagai aktivitas, memberikan mata banyak istirahat dan juga bersihkan kontak atau kacamata dengan baik dan sesering mungkin.

Selain itu, ada juga cara merawat kesehatan mata dengan mengonsumsi beberapa jenis sayuran secara rutin, beberapa di antaranya adalah:

  1. Buncis

Dalam mata kita, ada sebuah retina yang merupakan lapisan terdalam mata. Retina mengandung saraf peka cahaya. Sel-sel saraf ini membantu mengubah energi dari sinar cahaya menjadi impuls saraf sehingga kita dapat melihat dalam warna apa saja.

Di sekitar retina itu terkandung konsentrasi tinggi seng yang dianggap penting untuk kesehatan dan fungsi mata. Jika tubuh kita kekurangan zat seng, maka kesehatan mata kita juga bisa jadi terganggu. Jadi, kita perlu makan sayuran yang banyak mengandung seng seperti buncis. Apabila masih membutuhkan tambahan, maka kamu bisa mengonsumsi suplemen seng agar zat ini tidak hilang dari tubuh.

2. Brokoli

Brokoli adalah jenis sayuran hijau lainnya yang ternyata sangat berguna untuk kesehatan mata. Kandungan yang ada dalam sayuran brokoli seperti nutrisi Zeaxanthin dan Lutein sangat bisa diandalkan untuk melindungi mata dari pancaran sinar UV. Bahkan, dengan sering mengonsumsi sayuran brokoli maka risiko terkena penyakit katarak juga bisa dikurangi.

3. Bayam

Masih dengan sayuran berwarna hijau nih Jaknoters! Ternyata, sayur bayam juga merupakan sayuran yang bisa dikonsumsi untuk menjaga kesehatan mata. Dalam 100g sayur bayam terkandung sekitar 20mg nitrat yang menjadikannya sayuran ini dapat membantu menurunkan kemungkinan AMD.

Selain itu, bayam juga memiliki banyak kandungan vitamin, misalnya vitamin C, E, dan A yang baik. Peran vitamin A dan E di dalam bayam inilah yang penting untuk melindungi dari AMD. Vitamin E juga mendukung kualitas penglihatan yang baik, sementara vitamin A membantu kita untuk melihat dengan jelas di malam hari serta mendukung kesehatan kornea.

Bikin jus bayam untuk minuman sehari-hari kamu dengan Blender buah Portable dari Shake n Take, praktis banget!

4. Wortel

Manfaat Sayuran Ini untuk Kesehatan Mata, Bukan Hanya Wortel Loh! | Sumber: Pixabay

Kalau sayuran berwarna terang satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi kandungan baiknya terhadap kesehatan mata. Wortel adalah sumber karotenoid yang baik yang dianggap melindungi makula mata. Makula ini berada di bagian belakang mata dekat retina dan berwarna agak kuning.

Jika makula memburuk, kemampuan membaca, mengemudi, bahkan mengenali wajah akan menurun karena penglihatan sentral menjadi buruk. Oleh karena itu, penting untuk makan banyak buah dan sayuran berwarna cerah seperti si wortel ini ya, Jaknoters!

Mempersiapkan bahan sayuran wortel akan terasa lebih mudah dan cepat dengan parutan serbaguna dari BEEMSK ini!

5. Tomat

Ternyata tomat bukan hanya berguna untuk menjaga kesehatan kulit loh, namun juga kesehatan mata kita. Lebih tepatnya, dengan rutin mengonsumsi sayuran yang mengandung flavonoid. Zat flavonoid ini mendukung serat struktural di mata yang disebut kolagen. Secara keseluruhan memiliki efek menstabilkan kondisi penglihatan.

6. Ubi Jalar

Jika di atas tadi banyak jenis sayuran yang sering kita jumpai dalam masakan. Nah, makanan umbi-umbian ini juga tidak kalah kaya akan nutrisi. Ubi jalar mengandung beta-karoten yang merupakan suatu bentuk dari vitamin A, yang dikenal baik untuk menjaga kondisi mata dengan menawarkan perlindungan pada retina dan kornea. Ubi jalar juga kaya akan vitamin C yang sangat baik untuk kesehatan mata.

Kamu malas makan sayur? Jangan lagi ya, Jaknoters! Karena setiap nutrisi yang berasal dari tumbuhan mudah dikenali dan diserap oleh tubuh. Pokoknya bermanfaat banget deh buat diri kita!