Tips Memperbaiki Kaca Mobil Retak Sendiri Anti Ribet

Biaya perbaikan kaca mobil retak gak murah loh! So, kali ini ada beberapa tips memperbaiki kaca mobil retak sendiri yang pastinya anti ribet! Simak di bawah ini ya.

Tips Memperbaiki Kaca Mobil Retak Sendiri Anti Ribet

Kaca mobil pecah bisa diperbaiki sendiri?

Penyebab kaca mobil retak ada beberapa hal mulai dari goresan hingga pengaruh jalanan yang bergelombang. Penyebab kaca mobil pecah lainnya juga bisa karena hawa panas membuat kaca memuai. Jika tidak ada ruang saat memuai, kaca akan pecah karena terkena tekanan tinggi.

Kondisi kaca mobil retak bisa diperbaiki asalkan dengan maksimal ukuran retak tertentu. Cara perbaikan kaca mobil retak bisa dengan memasukkan cairan kaca kembali atau bisa dibilang menambal ulang retakan. Biaya perbaikan kaca mobil retak gak murah loh! So, kali ini ada beberapa tips memperbaiki kaca mobil retak yang pastinya anti ribet! Simak di bawah ini ya.

Tips Memperbaiki Kaca Mobil Retak Anti Ribet | Sumber: Shutterstock
  • Bersihkan serpihan
    Sebelum masuk ke tahap perbaikan, pertama-tama kaca yang retak harus dibersihkan terlebih dahulu dari sisa-sisa debu atau buliran kotoran yang masih menempel.
  • Kaca harus di bor
    Proses selanjutnya ini bertujuan agar tersedia lubang untuk dimasukan cairan kaca.
  • Memasukan cairan kaca
    Proses memperbaiki kaca mobil pecah satu ini bisa dikatakan juga dengan teknik menambal kembali. Biasanya dilakukan dengan menyuntikan cairan khususnya ke permukaan kaca yang retak. Setelah ditunggu beberapa jam maka ukuran retak pada kaca akan semakin mengecil. Penyuntikan kaca mobil retak ini tak hanya untuk kaca mobil namun bisa juga untuk semua jenis kaca kendaraan lain loh!
  • Pemerataan
    Setelah menunggu cairan kaca masuk ke dalam kaca, barulah proses pemerataan menggunakan lapisan film.

Kamu perlu alat lengkap untuk memperbaiki kaca mobil retak? Segera cek produk alat reparasi kaca mobil praktis ini dari JakartaNotebook!