Baterai Ni-MH generasi terbaru dari Enelong menawarkan performa lebih baik dari baterai Ni-MH biasanya. Hadir dengan kapasitas 2700 mAh yang mampu diisi ulang hingga 1000 kali pengecasan. Sangat cocok digunakan untuk beragam perangkat elektronik Anda di rumah.
Baterai Isi Ulang Berkualitas Baterai Ni-MH tipe AA ini merupakan baterai yang dapat diisi ulang dayanya dengan menggunakan charger baterai yang sesuai. Dengan begitu Anda dapat menggunakan baterai ini secara berkala sesuai dengan kebutuhan. Baterai keluaran dari Enelong ini merupakan baterai dengan kualitas tinggi yang tahan lama dan mampu digunakan hingga 1000 kali pengisian ulang. |
Menyediakan Sumber Daya Berkelanjutan yang Sangat Baik Baterai ini memberikan tenaga stabil dan konsisten untuk perangkat Anda secara terus-menerus, sehingga perangkat tetap dapat digunakan tanpa gangguan. Sangat ideal untuk perangkat yang membutuhkan suplai daya tahan lama, seperti mouse wireless, kamera digital, dan alat kontrol jarak jauh. |
Kepadatan Energi Tinggi, Baterai Tahan Lama Baterai keluaran Enelong ini memiliki tingkat kepadatan energi yang tinggi, yang berarti mampu menyimpan lebih banyak daya dalam ukuran yang sama. Hal ini memperpanjang umur baterai dan pemakaian di perangkat elektronik Anda. Anda tidak perlu terlalu sering mengisi ulang, karena baterai ini mampu bertahan lebih lama dalam sekali penggunaan. |