Menyeduh minuman favorit bisa Anda lakukan dengan cepat jika memiliki teko listrik dari Xiaomi Mijia. Tak perlu menyalakan kompor, cukup hubungkan teko ke catu daya untuk memanaskan air. Teko bahkan dilengkapi dengan sensor thermostat untuk keamanan penggunaan. Tidak hanya merebus air, Anda juga dapat membuat teh, bahkan memasak sup atau bubur secara langsung di dalam teko. Sangat efisien bukan?
| Panaskan dengan Cepat Dengan daya mencapai 800 W, teko listrik ini bisa memanaskan air sebanyak 1.5 L dalam beberapa menit saja. Sistem elektrik ini tentunya lebih efisien ketimbang harus menyalakan kompor. Anda pun dapat menghemat waktu untuk menyeduh minuman favorit Anda. |
| Berbagai Mode Canggih Dengan teko listrik ini, Anda bisa memasak berbagai jenis minuman dan hidangan hanya dengan satu sentuhan. Mulai dari merebus air, menyeduh teh, menyiapkan sup, hingga membuat bubur atau minuman herbal, semuanya dapat dilakukan dengan cepat dan akurat berkat 8 program otomatis. Setiap mode dirancang untuk menjaga rasa, nutrisi, dan tekstur hidangan tetap optimal. |
| Pengaturan Suhu Presisi Dilengkapi dengan 11 level pengaturan suhu, Anda dapat menjaga minuman tetap hangat sesuai preferensi, mulai dari 40 °C hingga 90 °C. Fitur ini sangat ideal untuk menjaga teh, susu, atau air hangat tetap stabil sepanjang hari tanpa harus memanaskan ulang. |
| Fitur Memori Pintar Saat teko diangkat dari alas pemanas, Anda tidak perlu khawatir program terhenti sepenuhnya. Dengan fitur memori tiga menit, proses akan berlanjut otomatis saat teko diletakkan kembali. Lebih nyaman dan efisien untuk digunakan saat menyajikan minuman. |
| Seduhan Bebas Residu Teko telah dilengkapi dengan filter stainless steel di bagian tengahnya. Anda dapat memasukkan berbagai jenis teh atau rempah ke dalamnya. Filter telah dilengkapi lubang-lubang kecil untuk mengekstrak teh tanpa menyebarkan residunya. |
| Food Grade dan Tahan Panas Menggunakan kaca borosilikat tahan panas dan filter teh stainless steel 316L, teko listrik ini menawarkan keamanan dan ketahanan jangka panjang. Permukaan pemanas dengan lapisan keramik anti lengket membuat proses memasak lebih higienis dan mudah dibersihkan. |
| Proses Masak Otomatis Dengan fitur delayed start hingga 12 jam, Anda dapat menyiapkan bahan di malam hari dan menikmati teh herbal atau sup hangat di pagi hari. Teko listrik akan menyala otomatis sesuai dengan jadwal yang sudah Anda tentukan. Anda pun bisa langsung menikmati sup atau teh secara langsung. |










